Bubur Ayam Sukabumi Photo

Bubur Ayam Sukabumi

Bahan Makanan

Bahan Dasar

2 siung Bawang Putih, Bumbu yg dihaluskan

1 batang Seledri, Iris halus, Bahan pelengkap

3 butir Telur Ayam, Rebus, Belah dua, Bahan pelengkap

2 liter Air, Bahan tumisan

2 sdt Garam, Bumbu dihaluskan

2000 mililiter Kaldu Daging Ayam, Bahan bubur

100 grams Kerupuk, Kanji, Bahan pelengkap

5 siung Bawang Merah, Bumbu dihaluskan

3 lembar Daun Jeruk, Bahan Kuah Ayam

2 lembar Daun Salam, Bahan Kuah Ayam

1 cm Lengkuas, Memarkan, Bahan tumisan

2 cm Kunyit, Bumbu dihaluskan

1/2 sdt Bumbu Penyedap indofood Rasa Ayam Kampung, Bumbu dihaluskan

2 sdm Bawang Goreng, Bahan pelengkap

3 buah Kulit Ayam, Potong 2x2cm, Bahan tumisan

3 buah Kemiri, Bumbu dihaluskan

3 buah Ayam Ampela, Potong 2x2cm, Bahan tumisan

1 potong Dada ayam, Bahan Kuah Ayam

3 buah Hati Ayam, Potong 2x2cm, Bahan tumisan

250 grams Beras, Cuci bersih, Bahan bubur

3 cm Jahe, Memarkan, Bahan Kuah Ayam

2 sdm Happy Soya Oil, Bahan Kuah Ayam

Produk Dalam Resep

Happy Soya Oil Photo

Happy Soya Oil

Happy Soya Oil

Petunjuk

  1. Bubur Nasi: Didihkan kaldu ayam, masukkan beras dan garam, aduk rata, masak sampai menjadi bubur. Sisihkan.
  2. Tumisan: Panaskan minyak kedelai Happy Soya Oil, tumis bumbu yang sudah dihaluskan, daun salam, lengkuas, dan daun jeruk sampai harum. Masukkan hati ayam, ampela ayam, dan jantung ayam, aduk rata. Tuang air, aduk rata dan masak sampai matang dan bumbu meresap. Angkat dan sisihkan.
  3. Kuah Ayam: Panaskan minyak kedelai Happy Soya Oil, tumis bumbu yang sudah dihaluskan, daun salam, jahe, serai, dan daun jeruk sampai harum. Masukkan dada ayam dan tuang air. Masak sampai ayam matang dan bumbu meresap. Angkat ayam, suwir-suwir. Sisihkan.
  4. Penyajian: Tuang bubur dalam mangkok, tambahkan ayam suwir, tumisan jerohan ayam,  dan telur rebus. Taburi bawang goreng dan seledri. Tuangi kaldu ayam.
  5. Siap disajikan dengan kerupuk kanji.

Info Nutrisi

Menyajikan hidangan berbahan daging ayam dapat memberikan kesenangan pada keluarga, karena daging ayam memiliki dua nutrisi yang berkhasiat antistres, yaitu triptofan dan vitamin B5. Keduanya memberikan efek menenangkan pada tubuh.

Masak Apa Ya?

Halo, Masak Lovers! Masak apa ya hari ini? Agar tidak bingung pilih menu untuk suami atau si kecil, temukan resep masakannya di sini dan berikan kejutan lezat di setiap harinya.