Martabak Mini Photo

Martabak Mini

Bahan Makanan

Bahan Dasar

300 grams Daging Sapi, Cincang kasar

5 siung Bawang Putih, Cincang halus

500 grams Daun Bawang, Iris halus

80 grams Bawang Bombay, Iris tipis

8 butir Telur Ayam

1 sdt Garam

1/2 sdt Lada

1 sdt Gula Pasir

1 sdt Bumbu Kari, India

20 lembar Kulit Lumpia, Ukuran 20x20 cm siap pakai

1 blok Maggi Kaldu Blok Rasa Sapi

5 sdm Saus Tomat Indofood, Bahan pelengkap

5 sdm Saus Sambal Indofood, Bahan pelengkap

1000 mililiter Minyak Goreng Bimoli

3 sdm Happy Soya Oil

Petunjuk

  1. Panaskan minyak kedelai Happy Soya Oil, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Tambahkan daging cincang, aduk hingga berubah warna. Tambahkan garam, gula pasir, merica, bumbu kari india dan Maggi kaldu blok rasa sapi. Masak hingga bumbu menyatu dengan daging. Angkat.
  2. Setelah tumisan dingin, kocok telur dan masukkan dalam tumisan daging. Tambahkan daun bawang. Sisihkan.
  3. Siapkan dua lembar kulit lumpia, tuangkan 2 sdm adonan telur di bagian tengah kulit lumpia, ratakan hingga membentuk persegi. Lipat kulit lumpia pada bagian kanan dan kiri, atas dan bawah hingga martabak terbungkus rapi.
  4. Panaskan minyak goreng Bimoli, goreng martabak hingga cokelat keemasan. Angkat dan tiriskan.
  5. Sajikan dengan saus sambal Indofood dan saus tomat Indofood.

Info Nutrisi

Kandungan zat besi yang ada di dalam daun bawang baik untuk menjaga kesehatan sel-sel darah merah, meningkatkan kesehatan hemoglobin, dan mampu memperkuat sel jaringan di tubuh.

Masak Apa Ya?

Halo, Masak Lovers! Masak apa ya hari ini? Agar tidak bingung pilih menu untuk suami atau si kecil, temukan resep masakannya di sini dan berikan kejutan lezat di setiap harinya.