Tempe Masak Woku Photo

Tempe Masak Woku

Bikin bahan masakan sederhana jadi istimewa itu gak sulit kok. Kita cuma harus pintar menyiasati racikan bumbunya, seperti menu satu ini. Coba yuk!

Bahan Makanan

Bahan Dasar

400 grams Tempe, Potong setebal 1 cm

3 siung Bawang Putih, Bumbu yg dihaluskan

200 mililiter Air

1 sdt Garam, Bumbu yg dihaluskan

7 siung Bawang Merah, Bumbu yg dihaluskan

5 lembar Daun Jeruk

25 grams Daun Kemangi

2 cm Kunyit, Bumbu yg dihaluskan

3 lembar Daun Pandan, Simpulkan

3 buah Cabai Merah Keriting, Bumbu yg dihaluskan

1/2 sdt Bumbu Penyedap indofood Rasa Ayam Kampung, Bumbu yg dihaluskan

3 butir Kemiri, Sangrai, Bumbu yg dihaluskan

1 lembar Daun Kunyit, Simpulkan

1 cm Jahe, Bumbu yg dihaluskan

2 sdm Happy Soya Oil, Bumbu yg dihaluskan

Produk Dalam Resep

Happy Soya Oil Photo

Happy Soya Oil

Happy Soya Oil

Petunjuk

  1. Panaskan minyak kedelai Happy Soya Oil. Kemudian, tumis bumbu yang sudah dihaluskan, Bumbu Penyedap Indofood rasa Ayam Kampung, daun pandan, serai, daun jeruk, dan daun kunyit sampai harum.
  2. Masukkan tempe, aduk rata. Tuang air. Masak sampai tempe matang dan bumbu meresap. Angkat.
  3. Masukkan daun kemangi. Aduk rata.
  4. Siap disajikan.

Info Nutrisi

Tempe sarat senyawa antioksidan, yaitu isoflavon, yang sangat berperan dalam menghalangi reaksi pembentukan radikal bebas. Tiga jenis isoflavon yang terdapat pada kedelai ialah glisitein, genistein, dan daidzein.

Masak Apa Ya?

Halo, Masak Lovers! Masak apa ya hari ini? Agar tidak bingung pilih menu untuk suami atau si kecil, temukan resep masakannya di sini dan berikan kejutan lezat di setiap harinya.