Tumis Kangkung Belacan Photo

Tumis Kangkung Belacan

Bahan Makanan

Bahan Dasar

3 siung Bawang Putih, Iris tipis

40 grams Bawang Bombay, Iris tipis

1/2 sdt Garam

1 buah Cabe Merah, Iris tipis

1/2 sdt Gula Pasir

1/2 sdt Kecap Asin Indofood

1 sdt Minyak Wijen

1 sdt Kecap Ikan

5 siung Bawang Merah, Iris tipis

1 sdt Terasi, Bakar

200 grams Kangkung, siangi dan cuci bersih

2 sdm Happy Soya Oil

Petunjuk

  1. Panaskan minyak kedelai Happy Soya Oil, lalu tumis bawang putih, bawang merah, dan bawang bombai sampai harum. Kemudian, masukkan cabai merah, minyak wijen, dan terasi.
  2. Tambahkan kangkung, aduk sampai kangkung layu. Masukkan garam, gula pasir, kecap ikan, dan kecap asin Indofood. Aduk rata, angkat.
  3. Sajikan segera.

Info Nutrisi

Kandungan serat yang tinggi dalam kangkung dapat menurunkan kadar kolesterol darah. Serat yang tinggi dalam kangkung akan mengikat asam empedu, lemak, dan kolesterol, yang kemudian akan keluar bersama feses.

Masak Apa Ya?

Halo, Masak Lovers! Masak apa ya hari ini? Agar tidak bingung pilih menu untuk suami atau si kecil, temukan resep masakannya di sini dan berikan kejutan lezat di setiap harinya.