Rokayah Avatar

Rokayah

07 February 2018

konsumsi jus berlebihan

Pagi, apakah jika kita minum jus jambu setiap hari ada dampak negatifnya? Seperti usus buntu atau kelebihan sel darah merah? Dan apakah ada efek sampingnya jika kita berlebihan mnum susu dalam 1 hari 5 gelas?


Ineka Anditabita Avatar

Ineka Anditabita

07 February 2018

konsumsi jus berlebihan

Hallo, terimakasih atas pertanyaanya,

Minum jus buah akan baik bagi tubuh, namun jika dikonsumsi dengan buah yang sama tiap hari tentu saja ada tidak akan mendapat varian vitamin mineral dari jenis buah lainnya. Tips untuk mencegah usus buntu, anda diharapkan menyaring jus jambu yang anda blender bersama dengan biijinya. Biji jambu yang dikonsumsi akibat tidak disaring akan menyebabkan beberapa masalah pencernan, diantaranya sakit perut, usus buntu, ganguan bab dll. Untuk sel darah merah, tidak ada bukti ilmiah yang mendukung bahwa konsumsi jus jambu berlebih akan meningkatkan sel darah merah secara berlebihan.

Semoga bermanfaat.

Masak Apa Ya?

Halo, Masak Lovers! Masak apa ya hari ini? Agar tidak bingung pilih menu untuk suami atau si kecil, temukan resep masakannya di sini dan berikan kejutan lezat di setiap harinya.