Menyimpan Sayuran Hijau Juga Ada Triknya

Menyimpan Sayuran Hijau Juga Ada Triknya

Sayuran hijau paling enak dimasak dalam keadaan yang masih segar. Tapi, kalau harus bolak-balik belanja untuk mendapatkan yang fresh repot juga. Tenang, sayuran hijau bisa segar dalam waktu yang lama, asal tahu caranya!

Pemilihan sayuran

Jika Anda ingin menyimpan sayuran untuk waktu yang lama, maka pastikan sayuran yang dipilih dalam kondisi bagus. Sayuran hijau sangat rentan menyimpan ulat atau bakteri di dalamnya yang membuat sayur cepat membusuk. Jika menemukan daun yang berlubang di bagian dalam sayur, pasti ada ulat yang sedang bersembunyi. Segera buang daun yang berlubang.

Mencuci

Sebelum menyimpan sayuran di dalam lemari es, cuci dulu hingga bersih memakai air es, sehingga bakteri, ulat, dan zat pestisida pada sayuran dapat terangkat. Jika sayuran yang akan disimpan mulai layu, rendam dulu menggunakan air hangat selama 15 menit, lalu dicuci dengan air dingin.

Cara menyimpan

Bungkus sayuran yang telah dicuci bersih dengan tisu dapur. Setelah itu, masukkan ke dalam plastik zip lock. Pastikan sudah tertutup dengan rapat, agar udara tidak dapat masuk ke dalamnya. Cara ini sangat efektif untuk membuat sayuran segar lebih lama, karena tidak ada kontak langsung dengan bakteri dan jamur. Membungkus sayuran dengan rapat juga akan mengurangi kemungkinan tercemar dari bau bahan makanan lainnya.

Pengaturan suhu

Temperatur rendah tepat di atas titik beku dapat memperlambat pertumbuhan bakteri, jamur dan ragi. Jadi, atur suhu lemari es Anda pada suhu 40°F untuk menjaga kesegaran sayur di dalam kulkas

 

Kini, Anda bisa memasak sayuran hijau segar setiap saat kan? Sayuran yang segar akan menghasilkan masakan yang lezat dan sehat pula. Selamat memasak menu sehat untuk keluarga tercinta ya. Selamat mencoba.

 

Sumber:

http://www.wikihow.com/Keep-Fresh-Vegetables-Fresher-Longer

http://www.weightwatchers.com/util/art/index_art.aspx?tabnum=1&art_id=7191

http://recipes.howstuffworks.com/fresh-ideas/dinner-food-facts/5-tips-for-keeping-vegetables-fresh.htm

http://vejibag.com/keep-vegetables-fresh/

 

Masak Apa Ya?

Halo, Masak Lovers! Masak apa ya hari ini? Agar tidak bingung pilih menu untuk suami atau si kecil, temukan resep masakannya di sini dan berikan kejutan lezat di setiap harinya.