Menu Pengganti Daging Saat Hari Raya

Menu Pengganti Daging Saat Hari Raya

Hari Raya Lebaran selalu ditunggu-tunggu oleh umat Muslim, setelah sebulan berpuasa. Hari istimewa ini juga dijadikan ajang berkumpul bersama keluarga dan kerabat. Lebih asyik lagi jika ditemani dengan berbagai hidangan lezat yang tersaji di meja makan. Sesekali sajikan hidangan pengganti daging yang lebih sehat, seperti menu berikut ini.

 

Kari Sayuran

Kali ini, sajikan kari aneka sayuran sebagai pengganti gulai daging atau opor ayam. Selain cepat dalam pembuatannya, juga mudah dan bergizi tinggi. Menurut situs choosemyplate.gov, sayuran secara alami rendah lemak dan kalori, kaya akan serat, dan tinggi vitamin maupun mineral yang dibutuhkan tubuh.

Caranya, siapkan wortel, buncis, kentang, dan kacang polong, lalu rebus hingga matang. Tambahkan ke santan, cabai merah, dan garam. Aduk dan masak perlahan selama lima menit. Masukkan tomat potongan, yogurt, dan garam masala. Aduk sekali lagi, dan biarkan kentang matang menyeluruh. Sajikan.

Fish Kabab

Ikan menjadi sumber protein yang baik, sebagai pengganti daging dalam menu Hari Raya Idul Fitri. Selain mengandung asam lemak omega-3, situs betterhealth.vic.gov.au juga menyebut ikan sebagai bahan makanan yang rendah kalori dan lemak jenuh, sehingga baik bagi kesehatan tubuh.

Salah satu menu olahan ikan yang bisa dibuat dengan mudah adalah fish kabab. Pertama-tama bersihkan ikan di bawah air mengalir, lalu baluri dengan campuran bawang putih dan garam. Panggang dalam api kecil hingga matang. Hancurkan daging ikan dan campur dengan daun ketumbar, kunyit, cabai bubuk, dan cabai hijau hingga rata. Bentuk adonan menjadi bola-bola kecil, lalu pipihkan. Celupkan ke dalam telur kocok, lalu baluri dengan tepung roti. Goreng dalam minyak panas hingga matang dan sajikan hangat.

Turkish Style Eggs

Selain ikan, telur pun sering dijadikan pengganti daging karena kandungan proteinnya yang cukup tinggi. Asam lemak omega-3, serta kandungan vitamin A, B kompleks, D, E, dan K di dalamnya juga mampu memenuhi kebutuhan harian tubuh. Untuk menu alternatif di jamuan Lebaran ini, cobalah memasak Turkish Style Eggs yang yummy.

Caranya mudah saja. Masukkan air, cuka, dan garam ke dalam panci, lalu didihkan. Setelah mendidih, kecilkan api dan dengan perlahan pecahkan telur ke dalam air rebusan. Masak hingga putih telur menyelimuti kuning telur, angkat dan sajikan dengan saus yang terbuat dari campuran bawang putih, yogurt, paprika bubuk, dan garam.

Yuk, kreasikan menu pengganti daging yang lebih hemat dan sehat ini, sebagai alternatif sajian Lebaran. Selamat mencoba!

Masak Apa Ya?

Halo, Masak Lovers! Masak apa ya hari ini? Agar tidak bingung pilih menu untuk suami atau si kecil, temukan resep masakannya di sini dan berikan kejutan lezat di setiap harinya.