Onion Rings Isi Keju untuk Teman Berbuka

Onion Rings Isi Keju untuk Teman Berbuka

Kudapan gurih renyah dengan lapisan keju leleh bisa jadi pilihannya.

Persiapan: Siapkan 2 buah bawang bombai ukuran sedang, keju mozzarella lembaran, tepung terigu, telur, dan tepung roti.

Cara Membuat: Kupas bawang bombai, potong melintang bentuk cincin setebal 1 cm. Ambil dua potong bawang bombai yang berbeda ukuran. Iris keju setebal 1 cm. Selipkan keju di antara  bawang bombai sampai penuh.

Gulingkan bawang bombai isi keju ke dalam tepung terigu. Lalu, celupkan ke dalam telur yang sudah dikocok lepas. Setelah itu lapisi dengan tepung roti sampai rata. Celupkan kembali ke telur dan tepung roti sampai cukup tebal lapisannya. Goreng dalam minyak goreng Bimoli yang panas sampai kecokelatan. Angkat.

Penyelesaian: Sajikan onion ring isi keju dengan saus saus tomat Indofood.

Seru 'kan, berbuka puasa dengan sajian yang berbeda?

Masak Apa Ya?

Halo, Masak Lovers! Masak apa ya hari ini? Agar tidak bingung pilih menu untuk suami atau si kecil, temukan resep masakannya di sini dan berikan kejutan lezat di setiap harinya.