Dadar Gulung Enten-enten Photo

Dadar Gulung Enten-enten

Bahan Makanan

Bahan Dasar

1 butir Telur Ayam, Bahan Kulit

150 grams Buah Kelapa, mengkal, lalu parut (Bahan enten-enten)

1/2 sdt Garam, Bahan Kulit

100 grams Gula Jawa, Sisir (Bahan enten-enten)

250 grams Tepung Terigu, Bahan Kulit

500 mililiter Santan Kelapa, Encer (Bahan Kulit)

2 lembar Daun Pandan, Simpulkan (Bahan enten-enten)

1 sdt Pasta Pandan, Bahan Kulit

2 sdm Margarine- Royal Palmia, Lelehkan (Bahan Kulit)

Produk Dalam Resep

Petunjuk

  1. Kulit: Kocok lepas telur, tambahkan tepung terigu Segitiga Biru dan santan encer sambil terus diaduk rata. Masukkan Royal Palmia leleh, garam, dan air pandan suji. Aduk hingga rata. Saring agar adonan lembut.
  2. Panaskan wajan datar anti lengket, tuangkan satu sendok sayur adonan, ratakan hingga menjadi dadar tipis. Angkat. Lakukan hal yang sama hingga adonan habis.
  3. Enten-enten: Panaskan wajan, masukkan semua bahan, aduk hingga gula merah mencair dan tercampur rata. Angkat.
  4. Bentangkan selembar kulit dadar, beri 1 sdm enten-enten, lipat seperti amplop. Lakukan hingga semua bahan habis.
  5. Sajikan.

Info Nutrisi

Telur merupakan salah satu sumber protein terbaik. Selain mengandung protein terbaik, telur juga mengandung banyak sekali vitamin dan mineral yang memiliki peran penting dalam memenuhi kebutuhan makanan sehat dan seimbang. Satu butir telur mengandung 4 lemak tak jenuh, 2 lemak jenuh, dan 4-nya adalah senyawa lain.

Masak Apa Ya?

Halo, Masak Lovers! Masak apa ya hari ini? Agar tidak bingung pilih menu untuk suami atau si kecil, temukan resep masakannya di sini dan berikan kejutan lezat di setiap harinya.