Mie Tek-Tek Photo

Mie Tek-Tek

Bahan Makanan

Bahan Dasar

1 bungkus Mie Telur Cap 3 Ayam

2 lembar Daun Sawi, iris tipis

3 siung Bawang Putih, bumbu untuk dihaluskan

2 lembar Kol, iris tipis

2 butir Telur Ayam, sudah di goreng orak-arik

100 mililiter Air

2 sdt Garam

3 sdm Happy Soya Oil

1 sdt Ebi, bumbu untuk dihaluskan

2 bungkus Kemiri, bumbu untuk dihaluskan

1 potong Paha Ayam, sudah digoreng dan disuwir-suwir

Produk Dalam Resep

Petunjuk

  1. Didihkan air secukupnya. Rebus mie telor cap 3 ayam hingga matang, angkat dan tiriskan. Sisihkan.
  2. Panaskan minyak kedelai Happy Soya Oil, tumis bumbu halus hingga harum dan matang.
  3. Masukkan ayam, telur orak-arik, kol, dan sawi. Aduk rata.
  4. Tuangkan air, aduk sampai sayuran agak layu. Masukkan mie yang sudah direbus, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk dan masak hingga mie tercampur rata dengan bumbu. Angkat
  5. Siap disajikan dengan pelengkap.

Tips

Untuk melengkapi sajian, sediakan acar timun, cabai rawit dan kerupuk

Info Nutrisi

Tambahan daun kol dan sawi turut andil dalam meningkatkan asupan serat yang berperan membantu mengatasi gangguan pencernaan.

Masak Apa Ya?

Halo, Masak Lovers! Masak apa ya hari ini? Agar tidak bingung pilih menu untuk suami atau si kecil, temukan resep masakannya di sini dan berikan kejutan lezat di setiap harinya.