Athaya Hasya Avatar

Athaya Hasya

04 January 2019

Mengunyah Es Batu

Saya sering mengkonumsi es batu dan mengunyahnya, apa hal tsb dapat berpengaruh terhadap gigi saya?


Ineka Anditabita Avatar

Ineka Anditabita

04 January 2019

Mengunyah Es Batu

Terimakasih Athaya, atas pertanyaanya.

Mengunyah sesuatu yang keras terkadang menyenangkan bunyinya atau sensasinya, sebetulnya tidak masalah selama tidak ada gangguan seperti linu, kepala pusing, keram mulut atau gigi goyang. PAstikan anda sering menggosok gigi dengan pasta gigi anti sensitif. 

Kondisi ini bisa berbahaya jika anda mulai mengkonsumsi es sebagai penenang atau menjadikan ini sebagai kebutuhan rutin yang harus dijalankan setiap hari, kemungkinan anda mengidap kekurangan zat besi dalam darah yang bisa dikategorikan anemia. Solusinya periksa darah rutin dan pastikan anda benar anemia, kemudian setelah konfirmasinya benar dengan hasil lab, anda bisa pergi ke dokter atau dietisien untuk mendapatkan suplemen tambahan dan panduan makanan untuk mengatasi anemia ini.

Masak Apa Ya?

Halo, Masak Lovers! Masak apa ya hari ini? Agar tidak bingung pilih menu untuk suami atau si kecil, temukan resep masakannya di sini dan berikan kejutan lezat di setiap harinya.