Priscilia Cynthia Avatar

Priscilia Cynthia

26 November 2017

Sarapan

Halo Bu, aku mau tanya dong. Aku & keluarga punya kebiasaan tidak suka sarapan. Sarapan itu penting ga sih? Dan kalau ga sarapan, apakah ada dampak negatifnya bagi tubuh kita? Terima kasih.


Ineka Anditabita Avatar

Ineka Anditabita

26 November 2017

Sarapan

hallo, terimakasih atas pertanyaannya.

Dengan makan sarapan (breakfast) , kita sebenarnya seperti berbuka puasa setelah beberapa waktu sejak makan malam. Pada saat kita bangun di pagi hari, semua energi kita sudah habis karna kadar gula darah kita yang rendah, sehingga kita perlu untuk mendapatkan energi yang baru untuk melalui rutinitas sehari-hari. Bagi kita yang tidak makan atau melewatkan sarapan rutin, berisiko tinggi mengembangkan gastroenteritis dan beberapa masalah kesehatan lainnya. Maka dari itu sarapan sangat penting

Manfaat sarapan:

1. berenergi sepanjang hari 

2. otak dapat fokus dan bekerja maksimal hanya dengan kadar gula terkontrol.

3. secara fisik, tidak mudah capai karna fungsi metabolisme tubuh anda bekerja baik 

ayo coba menu sarapan ala masakapaya, supaya menunya variasi, cepat dan mudah dilakukan. 

Masak Apa Ya?

Halo, Masak Lovers! Masak apa ya hari ini? Agar tidak bingung pilih menu untuk suami atau si kecil, temukan resep masakannya di sini dan berikan kejutan lezat di setiap harinya.