Khun Fierman Avatar

Khun Fierman

26 November 2017

Sop Buntut untuk Diet

Bagaimana cara memasak sop buntut untuk orang yang sedang diet ya dok? Kaldunya saja?


Ineka Anditabita Avatar

Ineka Anditabita

26 November 2017

Sop Buntut untuk Diet

halo, terimakasih atas pertanyaannya.

Konsumsi Sup Buntut hanya sekali tidak akan menyebabkan anda langsung gemuk, namun jika dikonsumsi rutin dan masuk dalam pola makan (diet) rutin anda. Tentu saja hal ini akan sangat berpengaruh dalam kesehatan contohnya kenaikan profil lemak dalam darah seperti kolesterol, LDL dll. 

Tips bagi anda yang ingin memasak sop buntut dengan cara "sehat" :

1. rebus buntut dalam air mendidih hingga air menyusut 80% lalu buang kuahnya

2. buntut yang sudah siap diolah, disimpan dalam lemari es kurang lebih 8-12 jam atau bisa sebelum tidur anda tinggalkan semalam

3. keesokan harinya daging buntut akan mengeras dan bagian lemak putih akan terlihat jelas, buang bagian lemak putihnya hingga terdapat bagian daging saja.

4. rebus kembali daging tersebut hingga lunak, jika masih terasa lemak anda bisa menyaringnya lagi 2-3x. 

5. tambahkan bumbu seperti lada, bawang putih, pala, cengkeh, kayu manis. rempah dapat meningkatkan metabolisme selain itu juga meningkatkan rasa masakn anda.

sekian tipsnya, selamat mencoba dan jangan lupa dishare infonya untuk rekan anda. Terimakasih

Masak Apa Ya?

Halo, Masak Lovers! Masak apa ya hari ini? Agar tidak bingung pilih menu untuk suami atau si kecil, temukan resep masakannya di sini dan berikan kejutan lezat di setiap harinya.