Ini Syarat Hidangan Sehat Buat Anak

Ini Syarat Hidangan Sehat Buat Anak

Makanan sehat ternyata juga ada kriterianya lho. Apalagi untuk anak-anak yang sistem pencernaanya masih belum bisa bekerja sebaik orang dewasa. Untuk itu, ketika Anda menyiapkan makanan untuk si buah hati, perhatikan dulu poin-poin berikut ini agar nutrisinya seimbang dan menyehatkan. Yuk simak!

Main menu

Manu sehat harus memiliki kombinasi 4 sehat 5 sempurna. Mulai dari sayuran, buah-buahan, biji-bijan, susu, dan lemak  baik. Misal untuk menu sarapan, sediakan sandwich gandum dengan isian salmon panggang, bayam, alpukat, tomat, dan selada. Untuk minumnya bisa susu atau orange smoothies. Tata sedemikan rupa agar tampilannya menarik dan si kecil makin semangat menyantapnya.

Daging

Kriteria daging sehat adalah masih segar, mengandung kurang dari 750 kalori dan 25 gram lemka. Anda harus jeli ketika beli daging agar tidak sampai dapat yang sudah basi sehingga si kecil tidak mengalami gangguan kesehatan yang fatal. Cara memasaknya juga harus diperhatikan. Jangan terlalu lunak supaya gizinya tetap bisa dinikmati. Dan jangan menyajikannya setengah matang karena akan menyiksa gigi si kecil ketika mengunyahnya.

Dessert

Dessert yang sehat tidak mengandung banyak gula tambahan sehingga tidak akan memicu obesitas pada si kecil. Kalau bisa sajikan deseert dengan tambahan buah segar agar rasanya makin lezat dan tubuh bisa merasakan manfaat sehatnya.

Jangan lupa dicatat ya! Semoga informasinya bermanfaat

Masak Apa Ya?

Halo, Masak Lovers! Masak apa ya hari ini? Agar tidak bingung pilih menu untuk suami atau si kecil, temukan resep masakannya di sini dan berikan kejutan lezat di setiap harinya.