Tips Merebus Pasta

Tips Merebus Pasta

Pasta menjadi salah makanan favorit hampir seluruh usia, utamanya anak-anak. Namun, tidak mudah lho merebus pasta hingga matang sempurna. Jika menurut orang Italia, seharusnya pasta dimasak hingga al dente atau kenyal, sehingga meninggalkan tekstur yang menyenangkan di mulut. Jadi, berapa lama waktu yang diperlukan untuk memasaknya? Bagaimana cara memasaknya? Ikuti beberapa tips berikut ini.

  1. Pasta selalu membutuhkan air yang banyak untuk membuatnya matang sempurna. Nah, Anda harus memilih panci yang cukup besar yang disesuaikan dengan jumlah pasta yang akan dibuat. Perbandingannya adalah 1:2 untuk pasta dan airnya, jadi dibutuhkan 1 liter air untuk 500 gram pasta.
  2. Pastikan air mendidih terlebih dahulu dan tambahkan 2 sdt garam supaya pasta tidak hambar.
  3. Setelah itu, baru masukkan pasta ke dalam panci, aduk sebentar dan biarkan dengan kondisi panci tetap terbuka untuk menghindari luapan air.
  4. Hindari mengaduk pasta terlalu sering. Sama halnya seperti memasak mie, Anda cukup mengaduknya sesekali saja, hanya untuk membuat pasta tidak menempel satu sama lain.
  5. Setelah 5 menit, coba ambil salah satu pasta dan gigit sedikit. Jika saat dikunyah masih terasa mentah, biarkan pasta masak lagi sekitar 2-3 menit. Lakukan tes gigit hingga bagian tengah pasta tidak lagi tampak putih atau mentah.
  6. Saring pasta dari panci, dan biarkan suhunya turun.

Kini, pasta siap disajikan dengan saus favorit keluarga Anda. Jangan menambahkan minyak ketika merebus atau mencampurnya langsung pada pasta saat didinginkan, karena akan membuat saus tidak dapat menempel pada pasta. Selamat mencoba!

Masak Apa Ya?

Halo, Masak Lovers! Masak apa ya hari ini? Agar tidak bingung pilih menu untuk suami atau si kecil, temukan resep masakannya di sini dan berikan kejutan lezat di setiap harinya.