Broccoli Cream Soup Photo

Broccoli Cream Soup

Bahan Makanan

Bahan Dasar

1 siung Bawang Putih, iris halus

200 grams Brokoli, potong-potong

1 tangkai Seledri, cincang halus

100 mililiter Susu Sapi Murni

30 grams Margarin

125 mililiter Air

5 grams Garam

2 1/2 grams Lada, bubuk

150 mililiter Kaldu Daging Ayam

Petunjuk

  1. Lelehkan Margarin Royal Palmia ke dalam wajan panas, tumis bawang dan seledri hingga wangi.
  2. Tambahkan brokoli dan kaldu ayam, tutup dan didihkan selama kurang lebih 10 menit.
  3. Tuang rebusan kaldu ayam dan brokoli ke dalam blender. Proses hingga halus menggunakan kecepatan cepat.
  4. Tuang brokoli halus ke dalam panci panas, masak kembali di atas api sedang. Tuangkan tepung terigu ke dalam panci, tambahkan air dan masak hingga mengental dan matang. Angkat.
  5. Tuangkan sup ke dalam mangkuk saji, dan taburi 3-4 potongan brokoli rebus.
  6. Sajikan menggunakan garlic bread jika suka.

Info Nutrisi

Brokoli berlimpah kandungan vitamin K dan kalsium, keduanya sangat dibutuhkan untuk menjaga kesehatan tulang dan mencegah osteoporosis. Senyawa sulforophane dalam brokoli mampu mencegah kerusakan pembuluh darah yang disebabkan karena gangguan inflamasi. Seratnya yang tinggi membantu mengatasi sembelit.

Masak Apa Ya?

Halo, Masak Lovers! Masak apa ya hari ini? Agar tidak bingung pilih menu untuk suami atau si kecil, temukan resep masakannya di sini dan berikan kejutan lezat di setiap harinya.